Electronic Arts (EA) akhirnya secara resmi meluncurkan game terbarunya di platform iOS. Game tersebut adalah salah satu game balap mobil terpopuler di dunia, yakni Need for Speed Most Wanted.
Peluncuran game tersebut pun sesuai dengan rencana yang sebelumnya ditetapkan oleh EA. Dan, seperti halnya dalam game versi desktopnya, gamer pun bisa memilih untuk berlomba melawan mobil polisi, pembalap AI ataupun melawan rekan sesama gamer.
EA menyediakan total 35 mobil di game Need for Speed Most Wanted ini. Mobil-mobil yang tersedia antara lain adalah SRT Viper GTS, Porsche 911 Carrera ataupun Hummer H1 Alpha.
Dalam game ini, EA pun memberikan efek khusus yang membuat game NFS terbaru ini seperti kenyataan. Anda akan bisa melihat adanya penyok ataupun jenis kerusakan lain jika mobil Anda bertabrakan dengan pembatas jalan ataupun mobil lain. Anda juga bisa melakukan upgrade mobil ataupun modifikasi seperti halnya pada game NFS lainnya.
Sebagai game yang berkualitas, harga yang dipatok oleh pihak EA pun cukup tinggi. Untuk mengunduh game ini, Anda diharuskan untuk membayar uang sebesar $9.99 USD. Sedangkan untuk platform Android, EA akan meluncurkannya dalam waktu dekat.
0 komentar:
Posting Komentar