Tech NewsRoom

Minggu, 24 Februari 2013

Huawei GL07S Adalah Varian Lain Dari Huawei Ascend P2 Yang Dirilis Di Jepang?

Melalui operator nirkabel Emobile di Jepang, model smartphone terbaru besutan Huawei yang dikenal sebagai Huawei GL07S kabarnya telah melenggang bebas di pasaran Jepang.
Sosok yang diusung Huawei GL07S tersebut kabarnya memiliki kemiripan dengan sosok milik Huawei Ascend P2 yang sedianya bakal segera diluncurkan bersamaan dengan perhelatan ajang tahunan Mobile World Congress 2013 nanti. Ketebalan Huawei GL07S sendiri pun hanya berkisar 8,6mm saja.
Huawei GL07S ini didukung oleh keberadaan fitur processor quad core 1.5GHz, kamera handal berkemampuan 13 megapixel, memori internal 32GB dan baterai 2350mAh. Selain itu, ponsel pintar terbaru ini juga telah mendukung jaringan nirkabel 4G LTE.
Sementara itu, Emobile adalah salah satu operator kecil yang ada di Jepang. Huawei GL07S sendiri merupakan perangkat berkemampuan LTE pertama untuk operator Emobile tersebut.
Berhubung Huawei Ascend P2 saat ini belum resmi dirilis, rasanya sulit untuk menentukan apakah Huawei GL07S adalah varian lain dari Huawei Ascend P2 yang beredar di Jepang saat ini ? Hm, untuk lebih pastinya, Kita lihat saja kiprahnya nanti!

0 komentar:

Posting Komentar


 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Grants For Single Moms