Tech NewsRoom

Kamis, 24 Januari 2013

Informasi Terkait Panasonic ELUGA X P-02E Bocor Sebelum Dirilis

Jelang peluncuran adalah saat-saat yang paling krusial bagi suatu perangkat baru. Pasalnya pada saat inilah, biasanya bakal banyak bermunculan isu-isu hangat terkait pemberitaan perangkat baru yang menjadi sorotan tersebut.
Hal yang sama kabarnya juga dialami oleh salah satu armada phablet ELUGA Series terbaru besutan Panasonic yang memiliki nomor model P-02E. Informasi terkait phablet yang dikenal dengan sebutan Panasonic ELUGA X P-02E atau NTT DoCoMo ELUGA X P-02E ini baru-baru ini kabarnya telah bocor ke khalayak sebelum akan dirilis. Meskipun agak sulit, pada bagian depan dan belakang perangkat ternyata dapat ditemukan logo Panasonic.
Terkait hal tersebut, lalu bagaimana bisa diketahui kalau NTT DoCoMo ELUGA X adalah armada phablet buatan Panasonic? Jawabannya cukup mudah. Pasalnya seperti yang diketahui, ELUGA X sendiri termasuk perangkat ELUGA Series yang merupakan salah satu armada andalan Panasonic. Namun karena Panasonic ELUGA X P-02E ini tersedia secara ekslusif untuk NTT DoCoMo maka tak mengherankan kalau terdapat logo Panasonic di sana.
Panasonic ELUGA X P-02E telah dibekali dengan fitur layar 1080p Full HD berukuran 5 inci, Quad Core Snapdragon S4 Pro 1.5GHz, RAM 2GB, memori internal 32GB, kamera 13.2 MP, NOTTV, baterai 2320mAh dan Android 4.1 Jelly Bean. Selain itu, phablet tersebut adalah salah satu perangkat yang tangguh karena memiliki ketahanan terhadap air maupun debu.
Meskipun belum diketahui harga per unitnya, namun Panasonic ELUGA X P-02E ini kabarnya bakal segera dirilis pertama kali di Jepang pada tanggal 22 Januari 2013 mendatang dengan NTT DoCoMo sebagai salah satu mitra operator jaringan dan pemasarannya.

0 komentar:

Posting Komentar


 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Grants For Single Moms