Tech NewsRoom

Kamis, 24 Januari 2013

HCL ME Y3, Tablet Android 7 Inci Dengan Dukungan Dual SIM

Konsep Dual SIM ternyata bukan hanya dimiliki oleh perangkat ponsel saja, melainkan kini mulai diadopsi oleh perangkat tablet. Terkait hal itu, baru-baru ini kabarnya telah hadir sebuah armada tablet android 7 inci Dual SIM terbaru besutan HCL yang dikenal dengan HCL Me Y3.
Tablet HCL ini dibekali dengan fitur layar sentuh kapasitif 7 inci yang mendukung resolusi 1024 x 600 piksel, kamera belakang 2 MP dan kamera VGA di depan untuk video call. Selain berbasis Android 4.0 Cream Sandwich, HCL Me Y3 ini juga mendukung konektivitas 3G dan RAM 1GB, memori internal 4GB dan slot kartu microSD untuk ekspansi memori hingga 32GB.
Pilihan konektivitas yang ada pun termasuk 3G, Wi-Fi dan Bluetooth. Sedangkan untuk menunjang daya tahan pengoperasian yang lama, tablet ini juga dibekali dengan baterai 3100mAh yang notabene jarang dijumpai pada kebanyakan tablet dual-SIM 3G.
HCL bukanlah perusahaan pertama yang memperkenalkan tablet dual-SIM. Yang pertama tablet All-in-one besutan Telecom sedangkan yang kedua adalah tablet Slide 7334 3G besutan iBall.
Selain menyandang nama Me Y3, kabarnya tablet HCL ini bakal dipasarkan dengan nama Me V1. Untuk harga per unitnya, HCL Me Y3 ini dibanrol seharga 220 USD atau sekitar 2,1 juta rupiah.

0 komentar:

Posting Komentar


 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Grants For Single Moms